Pada bulan Ramadhan tahun ini, suasana di MA. Salafiyah Kajen berbeda dengan madrasah dan/atau sekolah lain disekitarnya. Sebab ketika yang lain meliburkan para peserta didiknya sejak awal Ramadhan, di Madrasah ini justru telah mulai aktif masuk tahun ajaran baru 205/2016 pada hari sabtu, 20 Juni 2015 (3 Ramadhan 1436). Khusus dibulan Ramadhan jam pelajaran memang dikurangi menjadi 25 menit, sehingga madrasah masuk mulai 07.15 s/d 11.45 setiap harinya. Kelas XI dan XII diawali dengan kegiatan membaca Ayat suci Al Qur’an secara bersamaan dikelas masing-masing sebelum dimulai pelajara. Bagi peserta didik baru yang mendaftarkan diri pada gelombang pertama masuk kelas X melaksanakan Pekan Orentasi Peserta Didik Baru ( POPDB) selama satu minggu (20 s/d 25 juni 2015) secara terpisah antara siswa dan siswi. Adapun materi yang disampaikan yaitu: pengenalan Mars & Hymme Salafiyah, Pengenalan Kurikulum, Pengenalan ekstrakulikuler, pengenalan kegiatan KPS & KPPS, metode pembelajaran Efektif, Tata Krama, sosialisasi Tata Tertib, dan yang terakhir Aplikasi Tata tertib. Adapun untuk pendaftaran akan tetap buka bagi para calon peserta didik baru digelombang kedua sampai dengan sehabis lebaran.Hal ini di laksanakan berdasarkan keputusan Yayasan Salafiyah Kajen untuk memulai tahun ajaran baru 2015/2016 lebih awal dari pada kalender akademik nasional. menurut H. Ulil Albab, S. Ag, M. Si selaku ketua Yayasan mengatakan “ untuk seluruh lembaga pendidikan baik madrasah maupun pondok pesantren yang ada dibawah naungan Yayasan Salafiyah Kajen akan mulai aktif sebagai tahun ajaran baru pada tanggal 3 Ramadhan dan tetap melaksanakan tradisi ngaji posonan.”
Adapun untuk pelaksanaan Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru di MA. Salafiyah Kajen ditahun ini terdapat 428 peserta didik baru, terdiri dari 309 putri dan 119 putra. Sehingga melihat jumlah tersebut untuk angkatan kelas X ditahun ini tetap bagi dalam 10 kelas dengan komposisi 3 kelas putra dan 7 kelas putri.
Hal ini juga di jelaskan oleh Edy Al-Fitri, ST selaku ketua Panitia pelaksana PPDB “ syukur Alhamdullah tahun ini jumlah secara global yang masuk MA. Salafiyah meningkat dibanding tahun-tahun lalu, hanya saja jumlah anak Laki-lakinya menurun tidak sebanding peningkatan dengan anak putri.”
“ karna pendaftaran peserta didik baru gelombang dua akan tetap buka sampai seha
bis lebaran sehingga ada kemungkinan rencana untuk tahun ini dibuka 11 kelas, melihat ramainya pendaftar yang datang di MA. Salafiyah Kajen sampai mendatang.” Tambahnya (AS/MA/SLF)