Ketua Umum Yayasan Salafiyah Kajen, Bapak Drs. Ulin Nuha, M. Si melantik Pengurus Ikatan Keluarga Alumni Salafiyah (IKLAS) Masa Bakti 2020-2025 di Sekuro Village Beach Resort, Mlonggo Jepara pada hari sabtu, 16 Februari 2020. Acara yang dikonsep berlangsung selama dua hari ini merupakan agenda perdana pengurus IKLAS setelah pada Temu Alumni Nasional ke-4, tanggal 8 september 2019, Bapak Drs. H. Saiful Bahri, M. Si kembali terpilih untuk menahkodai organisasi yang berangggotakan puluhan ribu alumni ini.
Acara Pembukaan dimulai pukul 15.00 wib, dimulai dengan pembacaan tahlil serta do’a, lantunan lagu Indonesia Raya, Hymne dan Mars Salafiyah, serta dilanjutkan dengan pelantikan pengurus IKLAS masa bakti 2020-2025 dihadapan Pengurus Yayasan Salafiyah Kajen, Dewan Penasehat dan Undangan dari beberapa organisasi IKLAS daerah, seperti IKLAS Yogyakarta, Semarang dan Kudus. Selanjutnya, sambutan dari Ketua Umum Yayasan Salafiyah Kajen dan Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni Salafiyah mengarahkan organisasi ini agar fokus ke 4 hal, yaitu penguatan institusi atau kelembagaan, kemandirian finansial atau ekonomi, pendidikan dan jaringan alumni. Acara sore itu berlangsung dengan hangat dikemas diskusi interaktif antar peserta rapat mengenai tema “IKLAS dan Salafiyah di tahun 2025?”.
Setelah break istirahat, shalat dan makam malam, agenda rapat dimulai kembali pukul 19.30 wib dengan agenda rapat divisi membahas program kerja IKLAS masa bakti 2020-2025. Dalam kesempatan ini, peserta yang hadir dibagi menjadi 3 divisi sesuai dengan SK dan bidangnya, yaitu kelembagaan, pendidikan dan ekonomi. Target yang diharapkan adalah bagaimana organisasi IKLAS bisa memperkuat kemandiriannya sebagai lembaga, yang dibahasakan manfaat internal untuk IKLAS dan anggotanya, kemudian peran IKLAS dalam memberikan sumbangsih ke almameter yaitu Yayasan Salafiyah Kajen, serta yang terakhir kemaslahatan dari IKLAS untuk masyarakat.
Ahad pagi, 16 Februari 2020, setelah semalaman rapat kerja per divisi dibahas, maka agenda dilanjutkan dengan sidang pleno untuk mempresentasikan hasil kerja dan musyawarah per divisi dan mengesahkannya menjadi program kerja IKLAS masa bakti 2020-2025. Beberapa hasil Rapat Kerja selama dua hari tersebut menghasilkan dokumen-dokumen penting sebagai tonggak perjalanan organisasi Alumnni yang sudah berdiri secara kelembagaan sejak tahun 2008 ini. AD-ART selesai dibahas dan disahkan, program penguatan kelembagaan antara organisasi IKLAS Pusat dan Daerah serta Iklas per angkatan, kemudian langkah-langkah kemandirian finansial, serta wujud kontribusi ke almameter dalam penguatan pendidikan dan rencana pembentukan Perguruan Tinggi, Badan Usaha dan Penguatan jaringan alumni di beberapa segmen menjadi konsen pengurus IKLAS.
Di akhir acara, Ketua Umum IKLAS memberikan catatan akhir bahwa kita pasti bisa merealisasikan rencana-rencana yang sudah dibuat dengan memperkuat silaturrahmi dan koordinasi antara semua elemen, baik pengurus IKLAS, Yayasan Salafiyah Kajen, dan semua Keluarga Besar Alumni Salafiyah Kajen.
(Agassa/16-02-2020)